Cici Haliman Sowan ke Warga Kecamatan Seberang Kota Sekaligus Kuatkan Tim Pemenangan

Avatar
admin
7 Sep 2024 13:55
2 menit membaca

SEKO – Menjelang masa kampanye, setelah resmi mendaftar secagai bakal Calon Bupati Tanjung Jabung Barat Ibu Hj. Cici Halimah makin genjar turun langsung ke desa dan kelurahan memperkenalkan diri serta mensosialisasikan programnya ke masyarakat

Setelah kemaren keliling di Kecamatan Tungkal Ilir dan Bram Iram, hari ini Sabtu (7/9/2024) Cici Halimah didampingi Ketua BKMT, Perempuan CIIS melakukan safari politik ke  Kecamatan Seberang Kota/Tungkal V melintasi sungai Pengabuna menggunakan transportasi Pompong.

“InsyaAllah akan terus memperluas silaturahmi dengan masyarakat, pembuka jalan sosialisasi tatap muka sama warga-warga yang ada di Seberang Kota sekaligus menguatkan semangat Tim pemenagan dan relawan yang ada di sini,” ungkap Cici Halimah.

Baca Juga :  Usai Penetapan Paslon, Cici Halimah Gercep Ajak Timses dan Relawan Bersatu dalam Ketulusan Perjuangan

Istri Mantan Bupati Tanjungjabung Barat DR. Safrial itu menambahkan selain mempererat kedekatan dengan warga, bahwa kehadirannya ditengah masyarakat dalam kesibukannya sebagai calon tentu juga untuk menyerap aspirasi yang nantinya menjadi catatan dalam perioritas pembangunan apa bila mendapa amanah jadi Bupati periode 2024-2029.

“Kegiatan seperti tidak hanya kami lakukan menjelang pilkada saja, tapi sebelum-sebelumnya sewaktu masih sebagai anggota dewan juga sudah kami lakukan,” regasnya.

Cici pun berharap seluruh Tim pemenagan dan relawan agar bahu-membahu menggemakan visi misi dan program kerja Cici-Muklis, serta melaksanakan sosialisasi dalam rangka menggalang dukungan untuk kemenangan secara santun.

Kehadiran Ibu Cici Halimah bersama Tim tersebut mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat, tua tenganai, pemuda yang merasa terhormat atas perhatian yang ditunjukkan oleh calon pemimpin ke depan.

Baca Juga :  Harapan Baru Untuk Tanjung Jabung Barat, Dukungan Untuk Cici-Muklis Terus Menyala

Apalagi Cici mengusung jargon realistis yakni Tanjab Barat Unggul, Sejahtera dan Merata yang dinilai sangat memihak rakyat Tanjung Jabung Barat.

Diakui Masyarakat, sebagai satu-satunya calon pemimpin Perempuan ini memang aktif menghadiri berbagai kegiatan maupun undangan Masyarakat terkhusus di kalangan ibu-ibu, hal itu menunjukkan komitmen Cici Halimah untuk selalu dekat dengan rakyat.

Hal ini sejalan dengan beground beliau seorang mantan Anggota DPRD yang setiap kegiatannya (reses) menjaring aspirasi untuk perbaikan Kabupaten Tanjung Jabung Barat ke depannya.(MC)

"Terima kasih atas segala upaya dan dukungan yang Masyarakat berikan, itu sangat berarti bagi kami, Salam Tanjab Barat UNGGUL bersama CICI HALIMAH-MUKLIS."

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x