Muklis, Blusukan ke Desa-Desa Bukan Sekedar Mencari Dukungan Tapi Untuk Mendengar Berbagai Masalah yang Terjadi di Masyarakat

Avatar
admin
26 Agu 2024 17:42
Serba Serbi 0 1087
2 menit membaca

TUNGKAL ILIR – Bakal Calon Wakil Bupati TJB H. Muklis terus erus memaksimalkan sosialisasi visi misinya kepada masyarakat. Tidak hanya diatas panggung kampanye, Muklis juga melakukan blusukan ke desea-desa hingga door to door ke rumah-rumah warga.

Hal itu ia tegaskan bukan sekdera mencari simpati atau dukungan semata, namun mengetahui dan mendapatkan informasi berbagai persoalan yang hadapi masyarakat. Persoalan warga itu akan dijadikan catatan penyempurnaan visi misi dan program pembagunan jika diberi amanah memimpin TJB  tahun kedepan bersama Calon Bupati Hj. Cici Halimah.

“Blusukan ini bukan hanya saat pencalonan sekarang ini supaya dapat suara, tetapi kalau nanti terpilih dan jadi Wakil Bupati saya akan tetap blusukan. Saya mau melihat langsung kondisi masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Main Futsal Bareng Anak Muda, Cawabup Muklis : Olahraga Salah Satu Pilar Pertumbuhan Ekonomi

Dalam setiap kunjungannya Mantan Sekda TJB ini selalu mengedepankan berdialog dengan sejumlah warga, menanyakan berbagai masalah yang terjadi di lingkungan warga.

Ia mengakui, dalam kampanye door to door yang dilakukannya bersama Calon Wakil Bupati Hj. Cici Halimah didampingi sejumlah ketua partai pengusung, dirinya banyak menerima masukan dari masyarakat. Banyak warga yang mengeluh tentang kesulitan ekonomi dan layanan kesehatan.

“Banyak persoalan mendasar kita terima mulai dari persoalan biaya pendidikan, masalah lingkungan, hingga akses kesehatan. Kesulitan mobil ambulans misalnya menjadi salah satu keluhan utama warga. Itu bagaimana ke depan bisa direalisasikan,” ujarnya.

“TJB ini dikatakan termaju dengan IPM tinggi, tapi selama blusukan kami temukan masih banyak masyarakat yang hidupnya susah. Jujur kami sedih melihat kondisi mereka. Makanya kami minta dukungan dari bapak-ibu, sudara-saudariku sekalian, supaya jika nanti terpilih kami akan menjawab keluhan itu,” sambung Muklis.

Baca Juga :  Paslon Cici-Muklis Resmi Terima Rekomendasi Dukungan dari PKS

Muklis terpantau mulai blusukan bersama Cici Halimah ke masyarakat sejak mendeklarasikan diri sebagai pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati TJB.

Sementara itu, jelang pendaftaran calon kepala di KPU TJB pada 27 Agustus 2024 mendatang, Cici Halimah-Muklis mengaku tengah mempersiapkan berkas-berkas yang disiapkan untuk pendaftaran.#

"Terima kasih atas segala upaya dan dukungan yang Masyarakat berikan, itu sangat berarti bagi kami, Salam Tanjab Barat UNGGUL bersama CICI HALIMAH-MUKLIS."

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x